Berita

gambar
Lihat Berita
Pariwisata

Musrenbang, Way Sulan Diguyur Anggaran Pembangunan Rp23 Miliar

KALIANDA, Diskominfo Lamsel – Pelaksana tugas (Plt) Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto membuka secara langsung Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Way Sulan di Lapangan Desa Banjar Sari, Senin (10/2/2020). Pada tahun 2020, Kecamatan Way Sulan mendapat kucuran anggaran pembangunan dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan sebesar Rp.23.195.460.600. Anggaran sebesar itu masih diprioritaskan dibidang infrastruktur dan pendidikan. Dalam sambutannya, Plt Bupati Nanang Ermanto menyampaikan, penyelenggaraan Musrenbang merupakan perwujudan pelaksanaan Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional. Plt Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto saat menyampaikan sambutan sekaligus membuka Musrenbang Kecamatan Way Sulan. Lebih lanjut Nanang mengatakan, forum Musrenbang kali ini agar dijadikan satu-satunya forum yang tertinggi dalam menjaring aspirasi masyarakat. Sehingga kata dia, apa yang diusulkan di dalam Musrenbang tersebut bukanlah usulan pribadi dari berbagai pihak, tetapi menyangkut hajat hidup seluruh masyarakat Kecamatan Way Sulan. “Artinya apa yang dibahas dalam Musrenbang ini harus muncul di tingkat kabupaten. Bahkan harus menjadi prioritas pembangunan di tahun depan,” tukas Nanang. Seperti pelaksanaan musrenbang kecamatan lainnya, pada Musrenbang Way Sulan kali ini juga disertai pelayanan yang langsung bersentuhan dengan masyarakat. Seperti bazar pasar murah, pelayanan perizinan, kependudukan dan catatan sipil, cek kesehatan gratis, dan lainnya. (kmf) [..]

Dibuat oleh : A
gambar
Lihat Berita
Pariwisata

Burhanuddin Pimpin Apel Mingguan Dilingkungan Pemkab Lampung Selatan

KALIANDA, Diskominfo Lamsel – Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi Pembangunan (Ekobang) dan Kemasyarakatan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan, Burhanuddin, SH, MH memimpin apel mingguan dilingkungan Pemkab setempat, Senin (10/2/2020). Upacara yang dilaksanakan di Lapangan Korpri itu, diikuti para pejabat pimpinan tinggi pratama, pejabat administrator, pejabat pengawas, serta seluruh staf PNS dan THLS Pemkab setempat. Menyampaikan amanat Plt Bupati, Burhanuddin meminta kepada masing-masing Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk  melaksanakan program-program kerja dengan baik, meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dan jangan pernah mengabaikan disiplin. “Tunjukkan bahwa kita sebagai ASN bekerja menjadi pelayan masyarakat yang baik. Untuk semua pelayanan di OPD harus terus ditingkatkan sebagai tolak ukur kinerja dalam melayani masyarakat. Jangan abaikan masyarakat yang membutuhkan pelayanan, respon dengan baik,” tukasnya. Staf Ahli Bupati Bidang Ekobang dan Kemasyarakatan, Burhanuddin saat memimpin apel mingguan dilingkungan Pemkab Lampung Selatan. Burhanuddin juga meminta ASN yang ada dilingkungan Pemkab Lampung Selatan dapat bekerja lebih baik lagi dari tahun-tahun sebelumnya. Mengingat sekarang ini merupakan era globalisasi dan digitalisasi yang mengedepankan kecepatan dan keakuratan data. Disamping itu, ia juga berharap kepada para ASN, baik PNS maupun Tenaga Harian Lepas agar dapat memperbaiki kinerjanya, sekaligus terus berupaya keras untuk membekali diri dengan kemampuan, keterampilan, pengetahuan dan wawasan luas, baik melalui jalur formal dan informal. “Hal ini bertujuan dalam upaya memacu semangat,  serta memaksimalkan tugas-tugas pemerintahan dan pembangunan di kalangan Pegawai Negeri Sipil dan Tenaga Honorer yang ada di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan,” tandasnya. (Az) [..]

Dibuat oleh : A
gambar
Lihat Berita
Pariwisata

Plt. Bupati Nanang Resmikan Sumur Bor Bantuan dari Badan Geologi Kementrian ESDM

NATAR-Pelaksana tugas (Plt) Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto, resmikan bantuan "sumur bor air bersih" dari Badan Geologi Kementerian ESDM, di Desa Tanjung Sari, Kecamatan Natar, Minggu (9-2-2020). Acara peresmian penggunaan bantuan sumur bor air bersih tersebut, juga dihadiri oleh anggota DPRD Kabupaten Lampung Selatan Imam Subhi dari Fraksi PKB, dan Sidik Maryanto dari Fraksi Golkar, kemudian Penjabat Sekretaris Daerah Thamrin, serta beberapa Kepala OPD, Camat Natar, Aparatur Desa Tanjung Sari, serta masyarakat sekitar. Dalam sambutannya, Nanang Ermanto berharap, keberadaan sumur bor bantuan dari Kenterian ESDM tersebut dapat membantu masyarakat sekitar dalam pemenuhan kebutuhan air bersih. Nanang juga meminta kepada seluruh masyarakat desa Tanjung Sari yang memanfaatkan keberadaan sumur bor tersebut dapat menjaga dan merawatnya dengan baik sehingga kebutuhan sarana air bersih dapat terpenuhi dalam jangka panjang, terutama saat musim kemarau datang seperti pada beberapa waktu yang lalu. "Saya harap, para aparatur desa serta masyarakat, dapat menjaga keberadaan sumur bor ini. Rawat dengan baik, jangan sampai rusak. Jika kemarau datang seperti tahun kemarin, tidak kesulitan mencari air bersih," ujar Nanang. Pada kesempatan itu, Nanang juga menjelaskan bahwa, bantuan sumur bor air bersih ini diberikan pada tahun 2019 yang lalu saat musim kemarau melanda. Bantuan sumur bor juga diberikan untuk Kecamatan Katibung dan Kecamatan Bakauheni. "Alhamdulillah, berkat kerja keras semua jajaran Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan, kita mendapatkan bantuan pengadaan sumur bor air bersih dari Badan Geologi Kementerian ESDM, dimana tujuannya adalah untuk memenuhi kebutuhan air bersih di Kecamatan Natar, khususnya di Desa Tanjung Sari," Jelas Nanang. Sementara itu, Kepala Desa Tanjung Sari Kecamatan Natar, Robangi, dalam sambutannya mengucapkan rasa terimakasihnya pada Bupati beserta jajarannya yang telah menempatkan bantuan pengadaan sumur bor air bersih di desanya. "Terima kasih pak Bupati, keberadaan sumur bor air bersih ini memang sangat dinanti dan dibutuhkan oleh masyarakat kami," ujarnya singkat. (Kmf) [..]

Dibuat oleh : A
gambar
Lihat Berita
Pariwisata

Resmikan Plaza Grosir, Nanang Harap Lebih Banyak Lagi Investor Masuk Lampung Selatan

NATAR - Pelaksana tugas (Plt) Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto, mengapresiasi kehadiran PT. Cipta Mandiri Plaza Grosir yang telah menanamkan investasinya di Kabupaten Lampung Selatan. NATAR - Pelaksana tugas (Plt) Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto, mengapresiasi kehadiran PT. Cipta Mandiri Plaza Grosir yang telah menanamkan investasinya di Kabupaten Lampung Selatan. Nanang juga mengucapkan terima kasihnya kepada Direksi PT. Cipta Mandiri Plaza Grosir yang telah merektur masyarakat sekitar untuk menjadi tenaga kerjanya. Dengan merekrut tenaga kerja dari masyarakat sekitar, secara langsung dapat mengurangi angka pengangguran. Hal itu disampaikan H. Nanang Ermanto saat meresmikan Plaza Grosir yang terletak di Desa Pemanggilan, Kecamatan Natar, Minggu (9-2-2020). Dalam sambutannya, orang nomor satu di bumi Khagom Mufakat ini mengatakan bahwa Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan sangat peduli dengan pihak swasta yang ingin menanamkan investasinya di Lampung Selatan. Dengan demikian, lanjut Nanang, secara tidak langsung pihak swasta tersebut turut andil dalam pembangunan Lampung Selatan yang pada gilirannya untuk kesejahteraan masyarakat. "Saya sengaja membawa lengkap Pejabat Struktural terkait. Ini sebagai salah satu bentuk kepedulian pemerintah daerah terhadap investasi yang ditanamkan pihak swasta di Kabupaten Lampung Selatan," jelas Nanang. "Kepada para pelaku usaha lainnya, kami membuka pintu seluas-luasnya, kami tidak akan mempersulit bagi pengusaha yang ingin menanamkan modalnya di Lampung Selatan,"tambah Nanang. "Kesuksesan Pemerintah Daerah sangat ditunjang dengan kesejahteraan masyarakatnya. Mudah-mudahan, dengan semakin banyaknya investasi yang ditanamkan di Lampung Selatan, kesejahteraan masyarakat semakin meningkat," ujarnya. Sementara itu, Direktur Utama PT Cipta Mandiri Plaza Grosir Hadi Wijaya mengucapkan terimakasih atas kehadiran Plt. Bupati Lampung Selatan yang berkenan membuka secara resmi Plaza Grosir. Dalam operasionalnya, Plaza Grosir menjual kebutuhan bahan bangunan yang dibutuhkan masyarakat sekitar. "Tujuan dibukanya Toko Plaza Grosir tersebut untuk memenuhi kebutuhan Bahan Bangunan bagi masyarakat sekitar," ujar Hadi Wijaya. [..]

Dibuat oleh : A
gambar
Lihat Berita
Pariwisata

Tinjau Drainase dan Jalan Rusak, Nanang Segera Turunkan Alat Berat

JATI AGUNG - Pelaksana tugas (Plt) Bupati Lampung Selatan, H.Nanang Ermanto, merespon cepat keluhan masyarakat desa Way huwi, Kecamatan Jatiagung yang mengeluhkan buruknya jalan desa menuju Lembaga Pemasyarakatan (lapas) Wayhui. Selain kondisi jalan yang rusak, masyarakat Desa Way hui juga mengeluhkan tidak berfungsinya drainase yang ada disepanjang jalan tersebut, sehingga ketika musim hujan datang dengan curah hujan yang tinggi, dapat menyebab banjir. Kemudian, tidak adanya lampu penerangan jalan disepanjang jalan desa Wayhui juga menjadi bagian yang dikeluhkan masyarakat setempat. Untuk memenuhi harapan warga tersebut, Nanang Ermanto didampingi Penjabat Sekretaris Daerah, Thamrin, serta beberapa Kepala OPD terkait, melakukan penelusuran untuk meninjau secara langsung kondisi jalan sepanjang 1 km tersebut pada Sabtu. (8-2-2020). Dihadapan awak media, Nanang berjanji segera merespon apa yang dikeluhkan masyarakat. Bahkan mulai besok, (minggu,9-2-2020) perbaikan akan segara dilakukan, terutama penerangan jalan akan segera terselesaikan. "InsyaAllah besok Kepala Dinas PU akan segera melakukan perbaikan jalan serta drainase yang rusak disepanjang jalan ini,“jelas Nanang. Namun, Nanang tidak memasang target kapan akan selesainya perbaikan jalan, perbaikan drainase serta pemasangan lampu jalan. Menurutnya, semakin cepat, akan lebih baik sehingga masyarakat dapat merasakan kehadiran pemerintah. "Saya tidak mau ada target-target, tapi harus selesai. Saya mau kerja. Besok langsung kita kerjakan dari depan sampai kesini," tegas Nanang. “Pemasangan lampu jalan juga akan kita lakukan, supaya kalau malam terang, tidak seram-seram amat,"pungkas Nanang. (kmf) [..]

Dibuat oleh : A
gambar
Lihat Berita
Pariwisata

Pemkab Lampung Selatan Kucurkan Dana Rp26 Miliar Untuk Kecamatan Tanjung Sari

TANJUNG SARI, Diskominfo Lamsel – Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat kecamatan kembali digelar pada Jumat (7/2/2020). Kali ini giliran Kecamatan Tanjung Sari yang melaksanakan Musrenbang. Kegiatan yang dipusatkan di Desa Wonodadi, dibuka secara resmi oleh Pelaksana tugas (Plt) Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto. Di Tanjung Sari, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan mengucurkan anggaran pembangunan Rp26.229.042.845. Kepala Bappeda Kabupaten Lampung Selatan, Wahidin Amin memaparkan, anggaran itu digunakan untuk prmbangunan dibidang infrastruktur, pertanian, kesehatan, pendidikan, peternakan, perikanan dan kemasyarakatan. “Tahun ini terjadi peningkatan sebesar 62 persen dari tahun sebelumnya yang hanya sebesar Rp16.502.500.000,” ungkapnya. Sementara, Plt Bupati, H. Nanang Ermanto berharap anggaran tersebut dapat mewujudkan apa yang menjadi aspirasi masyarakat. Untuk itu, ia menekankan, pelaksanaan Musrenbang harus menjadi satu-satunya forum tertinggi untuk menjaring aspirasi masyarakat. "Semoga dengan bertambahnya anggaran pembangunan di Kecamatan Tanjung Sari sebesar 62 persen, dapat meningkatkan kualitas kehidupan masyarakat di Kecamatan Tanjung Sari,” kata Nanang. Turut hadir juga dalam kegiatan itu, anggota DPRD Lampung Selatan daerah pemilihan VI, Plt Ketua TP PKK Winarni, Penjabat Sekretaris Thamrin beserta pejabat struktural dilingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan. Seperti pelaksanaan musrenbang kecamatan lainnya, Pemkab Lampung Selatan juga membuka pelayanan yang langsung bersentuhan dengan masyarakat. Seperti bazar pasar murah, pelayanan perizinan, kependudukan dan catatan sipil, cek kesehatan gratis, dan lainnya. (Kmf) [..]

Dibuat oleh : A
gambar
Lihat Berita
Pariwisata

297 Peserta Tak Hadir Hingga Hari Ketiga Sesi I Tes CPNS Kabupaten Lampung Selatan

JATI AGUNG, Diskominfo Lamsel – Setelah resmi dibuka pada Rabu, 5 Februari lalu, tes seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kabupaten Lampung Selatan kembali berlangsung di Gedung Kuliah Umum I Kampus ITERA, Way Hui, Kecamatan Jati Agung. Memasuki hari ketiga tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD), ratusan peserta tereliminir karena tak hadir dilokasi. “Sejauh ini semua segi teknis berjalan baik. Hanya saja tingkat ketidakhadiran peserta yang tinggi,” ujar Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Lampung Selatan, Puji Sukanto ditemui di lokasi tes, Jumat (7/2/2020). Kepala BKD Lampung Selatan, Puji Sukanto saat memberikan penjelasan kepada peserta seleksi CPNS. Berdasarkan data absensi yang tercatat di BKD Lampung Selatan, pada hari pertama tes SKD, jumlah peserta yang tidak hadir mencapai 111 peserta. Sedangkan hari kedua sebanyak 147 peserta. Otomatis dipastikan ratusan peserta dinyatakan gugur seleksi kemampuan dasar. "Kalau hari ini sesi I saja sudah 39 peserta yang tidak hadir. Sehingga total sudah 297 peserta yang tidak hadir mengikuti SKD. Mungkin banyak peserta yang berdomilisi atau tempat tinggalnya jauh, seperti dari luar daerah," terangnya. Walaupun tingkat ketidakhadiran tinggi, namun Puji menyebut, angka kelulusan untuk peserta Kabupaten Lampung Selatan juga cukup tinggi. Puji mengungkapkan banyak peserta yang nilainya diatas 400. Diketahui SKD CPNS Kabupaten Lampung Selatan berlangsung selama tiga hari dan terbagi menjadi sepuluh sesi. Dimana sesi ke-III hari ketiga atau sesi kesepuluh yang merupakan sesi terakhir akan dimulai pukul 14.00 WIB, Jumat (7/2). Tercatat, jumlah peserta yang berhak mengikuti SKD sebanyak 4.914 peserta. (Az) [..]

Dibuat oleh : A
gambar
Lihat Berita
Pariwisata

Komisi I DPRD Lampung Selatan Apresiasi Pelaksanaan Tes CPNS Dengan Sistem CAT

JATI AGUNG, Diskominfo Lamsel – Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lampung Selatan mengapresiasi pelaksanaan tes Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Formasi 2019 dengan sistem Computer Assisted Test (CAT). Hal tersebut terungkap saat kunjungan kerja Komisi I DPRD Lampung Selatan di lokasi tes CPNS Kabupaten Lampung Selatan yang dipusatkan di Gedung Kuliah Umum I Kampus ITERA, Way Hui, Kecamatan Jati Agung, Kamis (6/2/2020) siang. Kunjungan Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Lampung Selatan, Bambang Irawan beserta anggotanya tersebut diterima Staf Ahli Bupati Bidang Keuangan Akar Wibowo dan Kepala BKD Lampung Selatan Puji Sukanto. Ketua Komisi I DPRD Lampung Selatan, Bambang Irawan mengatakan, kunjungan pihaknya tersebut dalam rangka memantau langsung proses pelaksanaan seleksi CPNS dilingkup Kabupaten Lampung Selatan. “Kami disni untuk meninjau, sesuai fungsi pengawasan. Karena leading sektornya kan BKD, yang merupakan mitra kami. Jadi kami meninjau supaya tes CPNS ini berjalan dengan baik,” ujar Bambang Irawan ditemui tim Diskominfo Lamsel di lokasi. Menurut Bambang Irawan, proses seleksi CPNS dengan sistem CAT sudah sangat baik dan transparan. Proses dan jalannya tes dapat termonitor secara langsung oleh siapapun sehingga sangat objektif. Bahkan ia pun sempat terkagum saat menyaksikan naik turunnya nilai peserta langsung terlihat di layar monitor saat pelaksaaan tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) sedang berlangsung. “Saya katakan tes model (CAT) seperti ini, adalah yang terbaik,” puji Bambang. Bambang Irawan juga menyatakan, seleksi dengan sistem CAT ini diyakini bisa menutup celah calo dan menyaring individu terbaik. Oleh karena itu kata dia, peserta tidak perlu ragu dengan adanya kecurangan yang dapat meloloskan melalui titipan orang dalam ataupun modus-modus lain yang serupa. “Kami sampaikan kepada masyarakat, sekarang sistemnya sudah transparan. Tidak ada lagi permainan titip menitip seperti yang dikhawartirkan masyarakat selama ini,” tukasnya. Sementara itu, Kepala BKD Lampung Selatan, Puji Sukanto menyampaikan ucapakan selamat datang dan terima kasih atas waktu dan kesempatan yang diberikan oleh Komisi I DPRD Lampung Selatan. Dirinya berharap, melalui kunjungan kerja tersebut dapat dijalin kerjasama dan sinergi yang semakin mendalam antara Komisi I DPRD dengan BKD Lampung Selatan. (Az) [..]

Dibuat oleh : A
gambar
Lihat Berita
Pariwisata

Musrenbang Natar, Pemkab Lampung Selatan Kucurkan Dana Rp77,6 Miliar

NATAR, Diskominfo Lamsel - Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Natar di Desa Sukadamai, Kamis, 6/2/2020. Pada musrenbang tersebut, Kecamatan Natar mendapat kucuran dana lebih dari Rp77,6 miliar. Dari anggaran sebesar itu, 60 persen dialokasikan untuk pembangunan infrastruktur yang tersebar di 26 desa. Plt Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto saat meyampaikan sambutan pada Musrenbang Kecamatan Natar. Nanang mengatakan, anggaran pembangunan yang akan dikucurkan tahun ini masih diprioritaskan untuk pembangunan infrastruktur berupa pembangunan dan peningkatkan sejumlah ruas jalan. Untuk itu, dia meminta agar masyarakat dapat bersama-sama mendukung dan mengawasi jalannya pembangunan daerah sesuai visi misi yang sudah ditetapkan. Sebab menurutnya, pembangunan tidak akan bisa dilaksanakan dengan baik jika tidak ada partisipsi, kekompakan, serta gotong royong dari seluruh elemen masyarakat. “Terima kasih atas kehadiran masyarakat yang begitu antusias. Ini menunjukan partisipasi masyarakat terhadap pelaksanaan pembangunan,” ujar Nanang dalam sambutannya. Sementara itu, dalam Musrenbang tersebut juga disertai dengan bazar pasar murah, pelayanan kependudukan seperti, pembuatan dokumen Kartu Keluarga, KTP, surat keterangan, dan akta pencatatan sipil. Kemudian ada juga, pelayanan perizinan seperti pendaftaran PBB, perbaikan, dan pecahan objek pajak. Ada juga pemeriksaan kesehatan meliputi cek tensi darah, kolesterol, asam urat, dan gula darah. (kmf) [..]

Dibuat oleh : A
gambar
Lihat Berita
Pariwisata

Tampil Beda, Panitia CPNS Kabupaten Lampung Selatan Kompak Pakai Tukkus

JATI AGUNG, Diskominfo Lamsel – Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (CPNS) Kabupaten Lampung Selatan formasi 2019 mulai digelar sejak Rabu (5/2/2020) kemarin. Dalam pelaksanaan CPNS tahun ini, semua panitia seleksi Kabupaten Lampung Selatan yang bertugas, tampak mengenakan atribut yang berbeda dari biasanya. Kali ini, semua panitia laki-laki kompak mengenakan tukus, yakni topi atau penutup kepala yang biasa dipakai Pahlawan Nasional asal Lampung Radin Inten. Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Lampung Selatan, Puji Sukanto, SE, MM mengatakan, ide tersebut bertujuan untuk memperkenalkan kebudayaan lokal khas Lampung Selatan. Panitia seleksi CPNS Kabupaten Lampung Selatan. “Selain mengangkat kearifan lokal, ini (tukkus) sebagai identitas untuk memudahkan peserta mengenali mana panitia seleksi CPNS,” tutur Puji sapaan akrabnya, ketika ditemui di Kampus Itera, lokasi tes SKD, pada Kamis (5/2/2020) sore. Menurut Puji, budaya adalah suatu warisan atau leluhur dari nenek moyang yang tidak ternilai harganya. Budaya Lampung sangat banyak dan beragam, budaya itulah yang seharusnya dijaga dan dilestarikan. “Mari kita sama-sama lestarikan adat dan budaya Lampung. Karena kalau bukan kita siapa lagi, kalau bukan sekarang kapan lagi,” tandasnya. (Az) [..]

Dibuat oleh : A